Hari Ketiga Ujian Sekolah Berjalan Lancar, Pengawas Pembina Beri Motivasi Siswa

Kota Bima, 07 Mei 2025 – Pelaksanaan Ujian Sekolah hari ketiga di SDN 37 Kendo Kota Bima berlangsung dengan tertib dan lancar pada hari Rabu, 07 Mei 2025. Berbeda dengan hari-hari sebelumnya, suasana ujian kali ini terasa lebih istimewa dengan kehadiran pengawas pembina, Bapak Gunawan, S.Pd, yang turut memantau jalannya ujian dan memberikan semangat kepada para peserta.

Ujian yang dilaksanakan secara daring melalui platform Google Form ini dimulai pukul 07.30 WITA dengan mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn). Ibu Nurhaidah, S.Pd bertugas mengawasi siswa di ruang 1, sementara Ibu Fatimah, S.Pd mengawasi di ruang 2. Sesi ujian PPKn berakhir pada pukul 09.00 WITA.

Setelah jeda singkat, ujian dilanjutkan dengan mata pelajaran Muatan Lokal (Mulok) Bahasa Bima pada pukul 09.10 hingga 10.30 WITA. Bapak Subhi Dzulhijjah Ahada, Ama,P.d mengawasi jalannya ujian di ruang 1, dan Ibu Asni, S.Pd bertugas di ruang 2.

Kehadiran Bapak Gunawan, S.Pd menjadi perhatian tersendiri. Beliau tidak hanya memantau kelancaran teknis pelaksanaan ujian, tetapi juga menyempatkan diri berinteraksi dengan para siswa di setiap ruangan. Dengan penuh semangat, beliau memberikan motivasi kepada para peserta ujian untuk mengerjakan soal dengan sungguh-sungguh dan mempersiapkan diri dengan baik untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.

"Anak-anakku sekalian, kerjakan soal ujian ini dengan teliti dan jujur. Ini adalah salah satu tahapan penting sebelum kalian melangkah ke sekolah yang lebih tinggi. Tetap semangat dan percayalah pada kemampuan diri kalian," ujar Bapak Gunawan saat memberikan motivasi di salah satu ruang ujian.

Pelaksanaan Ujian Sekolah hari ketiga ini berjalan tanpa kendala berarti. Para siswa tampak fokus dan antusias dalam mengerjakan setiap soal. Diharapkan, hasil ujian ini akan menjadi gambaran kemampuan siswa selama menempuh pendidikan di SDN 37 Kendo Kota Bima. Seluruh warga sekolah mendoakan kesuksesan bagi seluruh peserta ujian.

Atika, S.Pd.